|
Serena Williams Tumbangkan Lagi Maria Sharapova |
banjarmasinpost.co.id, paris - final ideal tersaji pada laga terakhir tunggal putri french open, sabtu (8/6/2013), yang mempertemukan
serena williams dan maria sharapova, dua unggulan teratas tahun ini yang akhirnya dimenangkan petenis amerika.
dua petenis tersebut merupakan yang terkuat saat ini di luar victoria azarenka, dan kini menguasai tiga teratas ranking dunia.
tapi jika bicara rekor pertemuan, williams dan sharapova bukanlah lawan yang seimbang.
dari 15 kali bertemu, williams memimpin dengan 13-2.
dua kemenangan sharapova terjadi pada 2004.
laga ini adalah pertemuan keempat mereka tahun ini setelah semifinal doha, final miami, dan final madrid.
sharapova menyiapkan diri dengan baik sebelum pertandingan ini demi bisa mempertahankan gelarnya.
petenis rusia ini berhasil memimpin 2-0 di awal pertandingan.
tapi williams tak panik dan tetap fokus.
petenis 31 tahun ini berhasil mengejar, berbalik unggul, dan akhirnya menutup set pertama dengan 6-4, setelah bertanding selama 51 menit.
di set kedua, williams tak memberi kesempatan sharapova berkembang.
peraih medali emas olimpiade 2012 ini menutup set kedua dengan kemenangan 6-4 dalam 55 menit.
hasil ini memastikan williams meraih gelar keduanya di french open setelah terakhir mendapatkannya pada 2002.
tahun lalu, williams yang datang sebagai unggulan kelima, secara mengejutkan kalah di babak pertama, dari virginie razzano.
daftar juara tunggal putri french open (10 tahun terakhir):2004: anastasia myskina (rusia)2005: justine henin (belgia)2006: justine henin (belgia)2007: justine henin (belgia)2008: ana ivanovic (serbia)2009: svetlana kuznetsova (rusia)2010: francesca schiavone (italia)2011: li na (china)2012: maria sharapova (rusia)2013:
serena williams (amerika serikat)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Serena Williams Tumbangkan Lagi Maria Sharapova"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.