|
Anis Matta Kecipratan Rp 1,9 Miliar dari Fathanah |
banjarmasinpost.co.id, jakarta - jaksa penuntut umum dari komisi pemberantasan korupsi (kpk) menyebut presiden partai keadilan sejahtera (pks),
anis matta pernah mendapat jatah rp 1,9 miliar dari ahmad fathanah.
jaksa avni carolina menyatakan uang itu diberikan fathanah berdasarkan perintah terdakwa mantan presiden pks, luthfi hasan ishaaq.
"uang itu diberikan ke
anis matta terkait pengadaan dan distribusi bibit kopi ke beberapa provinsi di indonesia," kata jaksa avni saat membacakan surat dakwaan terdakwa luthfi di pengadilan tindak pidana korupsi, jakarta, senin (24/6/2013).
uang rp 1,9 miliar itu diserahkan ke
anis matta melalui yuddy setiawan.
carolina menyatakan
anis matta mendapat uang itu selaku wakil ketua dewan perwakilan rakyat dan sekretaris jenderal pks.
sementara dalam perkara suap impor daging sapi, luthfi diduga menerima uang rp 1,3 miliar dari dirut pt indoguna utama, maria elizabeth liman.
uang ini merupakan bagian dari rp 40 miliar yang dijanjikan maria elizabeth bila misi selesai.
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Anis Matta Kecipratan Rp 1,9 Miliar dari Fathanah"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.