|
Dua Orang Meninggal Saat Operasi Simpatik Intan 2013 |
banjarmasinpost.co.id, banjarmasin -
dua orang meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas
saat operasi simpatik intan 2013 yang digelar jajaran satuan lalu lintas
polresta banjarmasin.
meski masih ada korban jiwa dalam operasi yang berlangsung selama 21
hari yang dimulai sejak 7 hingga 28 mei 2013 lalu namun tingkat
kesadaran berlalu lintas warga banjarmasin dinilai semakin meningkat.
kasatlantas poltabes banjarmasin, kompol moerdilly mengungkapokan hal
itu berdasarkan jumlah pelanggan yang dikeluarkan pihaknya selama
pelaksanaan berlangsung.
"sebanyak 1.
341 pengendara mendapat teguran dan tilang selama 21 hari
dilaksanakannya operasi ini," ujar mantan kasat lantas tanah bumbu ini,
sabtu (1/6).
dari total tersebut, sebanyak 116 pelanggaran dikenai sangsi tilang dan 1.
225 dikenai teguran.
berdasarkan data ujar moerdilly jika dibandingkan dengan operasi yang dilakukan 2012 lalu tercatat sebabyak 1.
456 pelanggaran.
"artinya ada penurunan sekitar 7,9 persen," tandas dia.
moerdilly menjelaskan teguran terbanyak kepada pelanggaran ringan masih
didominasi tidak menyalakan lampu atau light on saat siang hari dan
tidak mengunci tali helm saat berkendara.
kemudian kelengkapan kendaraan seperti tidak memasang spion.
selain itu juga masih banyaknya pengendara kendaraan yang tidak dilengkapi surat-surat.
dijelaskan moerdilly, penilangan yang dilakukan hanya kepada pelanggaran
berat yang membahayakan jiwa orang lain, seperti melawan arus, zigzag
dan lainnya.
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Dua Orang Meninggal Saat Operasi Simpatik Intan 2013"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.