|
Daftar Jalan Sehat, Jidi Rela Naik Ojek |
banjarmasinpost.co.id, banjarmasin - dengan menumpang ojek jidi datang ke tempat pen
daftaran jalan sehat peduli bersama dalam rangka hari ulang tahun ke-7 yayasan suaka ananda bpos yang berada di samping kantor banjarmasin post group, senin (10/6/2013) siang.
setelah diterima petugas, warga banyu dalam rt 16 rw 1 basirih ini lalu disuruh mengisi enam formulir pen
daftaran sesuai pesanannya.
setelah lengkap satpam smp 25 banjarmasin ini lalu menyerahkan uang sebesar rp 300 ribu dan dia pun berhak atas kupon serta baju jalan sehat.
untuk men
daftar jalan sehat berhadiah rumah, umroh, tiga sepeda motor dan sepeda serta puluhan hadiah lainnya, minggu (23/6) nanti ini jidi harus rela mengeluarkan uang lebih untuk biaya ojek.
"saya belum punya motor mas jadi naik ojek.
tidak apa apa keluar uang lebih asal bisa ikut jalan sehat," kata pria berbadan kurus ini tanpa mau menyebut berapa ongkos ojek basirih-as musyafa banjarmasin.
jidi tertarik jadi peserta karena hadiahnya yang menggiurkan.
selain itu kaus yang dibagikan juga berkualitas.
"sering ikut jalan sehat namun belum pernah sekalipun dapat hadiah.
mungkin rezeki saya disini.
tidak usah muluk dapat rumah, dapat motor pun saya syukuri untuk bekerja," kata dia.
jidi men
daftar enam kupon.
dua untuk dia dan istrinya sedang sisanya untuk sanak keluarga yang menitip ikut men
daftar.
kalau pun gagal dapat hadiah ujar jidi dia tidak akan kecewa karena jalan sehat juga bisa membuat hidup sehat.
"ini juga menjadi kesempatan untuk berkumpul dengan keluarga," ucap dia.
semangat tinggi untuk ikut men
daftar juga ditunjukan keluarga sukran warga sungai andai komplek permata banjarmasin utara.
dengan membonceng anak bungsunya bersepeda, buruh bangunan ini datang untuk ikut men
daftar.
"sementara men
daftar satu saja dulu.
soalnya masih belum ada biaya," kata dia.
sukran berharap meski hanya memegang satu kupon rezeki menghinggapi dia dan keluarga dengan berhasil memboyong hadiah.
"dapat hadiah apa saja kami syukuri.
saya ikhlas saja," katanya.
petugas jaga stand, raka memaparkan tiga hari sebelum pen
daftaran resmi ditutup, stand pen
daftaran mulai ramai diserbu calon peserta.
"kami sempat kewalahan melayani untungnya masih tertib," ujar pria berkacamata minus ini.
tidak hanya stand pen
daftaran di kantor bpost, stan lain seperti toko buku gramedia di jalan veteran dan duta mall, gnb studio di jalan soetoyo s banjarmasin, dan taher square juga mulai ramai.
"kebanyakan peserta yang juga ikut jalan sehat melangkah bersama tribun kemarin juga ikutan," tandas dia.
bahkan lanjut rekan raka, lulu ada pen
daftar yang pernah mendapat motor di event kemarin juga ikut men
daftar.
"mungkin dia mau mengulang sukses setelah berhasil dapat motor kemarin," tandas lulu sambil tersenyum.
kegiatan ini didukung oleh banjarmasin post, bpost radio, pt grafika wangi kalimantan, rsud ulin, pemprov kalsel, mulia hati, duta mall, trio motor, yamah, bank kalsel, advis media, sumber berlian motors, hotel roditha, global hotel, hannie house, surya satria timur group, banjar tv.
masa pen
daftaran dari 3 juni sampai dengan 13 juni 2013, atau hanya selama 10 hari saja.
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Belum ada tanggapan untuk "Daftar Jalan Sehat, Jidi Rela Naik Ojek"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.