Share this post
Seleksi PNS Makin Ketat, Perguruan Tinggi Kalteng Harus Berbenah
PALANGKARAYA - Makin ketatnya seleksi penerimaan pegawai negeri sipil, sejak 2012 lalu harus makin memacu perguruan tinggi di Kalteng berbenah. Karena seleksi PNS hanya dilakukan 10 perguruan tinggi ternama di Indonesia.
Kondisi ini, dikhawatirkan akan menjadikan warga Kalteng kalah bersaing dalam seleksi CPNS tersebut. Agar penduduk lokal di Kalteng tidak hanya menjadi penonton, anggota DPRD Kota Palangkaraya Yansen A Binti mengatakan sudah selayaknya perguruan tinggi lokal lebih berbenah.
"Memang jika tidak dibenahi dari sekarang, bisa saja satu saat nanti, PNS yang bekerja di pemerintahan yang ada di Kalteng akan dikuasai oleh penduduk dari provinsi lain, sebab itu kualitas pendidikan khususnya untuk jenjang sarjana harus diperkuat lagi," katanya, Kamis (7/2). (bpost.co.id/sampitonline.com)
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Seleksi PNS Makin Ketat, Perguruan Tinggi Kalteng Harus Berbenah"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.