|
Rumah Miring Udin Kembali Tegak |
banjarmasinpost.co.id,
banjarmasin - hiruk pikuk dan suara keras para tetangga yang bergotong
royong memperbaiki
rumahnya, tidak mampu mengusik keasyikan hadar (80).
dia tetap berbaring, merasakan lantai baru
rumahnya.
matanya
terus melihat para tetangga yang sedang memasang dinding kayu.
hadar adalah salah seorang penerima bantuan renovasi
rumah melalui program bedah kampung yang dilakukan kemensos di
kalsel.
selain dia, penerima bantuan adalah saefudin alis udin.
kondisi
rumahnya yang berada di belakang
rumah hadar, sangat mengenaskan.
hampir roboh.
jika hujan, air pun secara mudah masuk
rumah yang dihuni
sebanyak enam orang tersebut.
kini, warga alalak utara rt 1 banjarmasin itu mengaku bisa tenang.
"senang banget, bisa memperbaiki
rumah," ujarnya.
rabu
(17/4) wujud nyata pemberlakuan program nasional itu diresmikan mensos h
salim segaf al-jufri yang didampingi wakil gubernur kalsel h rudy
resnawan dan wali kota banjarmasin h muhidin.
tak sekadar meresmikan,
salim juga menyerahkan bantuan santunan asistensi sosial lanjut usia
tahun 2012 (aslut) dan bantuan orang dengan kecacatan (odk).
bantuan
aslut diberikan kepada mariam (98) yang kondisinya memprihatinkan
karena hanya bisa berbaring di tempat tidur.
sementara bantuan odk
ditujukan untuk sofi nazia (4) yang tumbuh tanpa lengan.
salim
mengatakan
program-program tersebut bertujuan utama menumbuhkan semangat
kebersamaan dan gotong royong.
diharapkan, seluruh lapisan masyarakat
bisa termotivasi sehingga muncul sikap kesetikawanan sosial.
"bagi yang
memiliki kelebihan bisa berbagi.
semangat buat indonesia yang lebih
sejahtera," katanya.
pada kesempatan itu rudy resnawan
mengucapkan atas nama pemerintah daerah, dia mengucapkan banyak terima
kasih meskipun tidak semua permintaan bedah
rumah bisa diwujudkan.
kunjungi bpostsebelumnya,
salim yang juga didampingi rudy dan muhidin mengunjungi kantor bpost
group, jalan as musyaffa nomor 16 banjarmasin.
rombongan diterima secara
hangat oleh jajaran redaksi dan bisnis bpost group yang langsung
dikoordinasi pemimpin umum h pangeran rusdi effendi ar.
bak teman
lama yang bersua lagi, pertemuan berlangsung akrab.
baik saat makan
siang bersama dengan menu khas banjar, nasi samin maupun saat bertukar
pikiran tentang program memutus
mata rantai kemiskinan yang digenjot kemensos.
"baru kali ini mendapat
jamuan luar biasa," ucap mantan duta besar untuk kerajaan arab saudi dan
kesultanan oman ini.
salim mengatakan bpost dikenal sebagai
media yang kerap mengungkap permasalahan sosial secara kritis.
untuk itu
dia yakin media terbesar dan tersebar di kalselteng ini dapat terus
membangkitkan semangat kesetiakawanan sosial masyarakat.
mengenai
program-program pemberdayaan masyarakat yang saat dilaksanakannya,
salim menyatakan telah menciptakan sistem sehingga apabila terjadi
pergantian pejabat, termasuk menteri, program tersebut bisa
berkelanjutan.
"bisa dipahami ada kekhawatiran, ganti pejabat
ganti kebijakan.
untuk itu, kami membangun sistemnya sehingga apabila
ada pergantian, program yang diperlukan masyarakat tetap berlanjut,"
ujar dia.
salim juga menyatakan program-program populis itu tidak berkaitan dengan upaya mengembalikan masyarakat terhadap
partainya: partai keadilan sejahtera (pks).
"memang saya kader
pks, tetapi ini murni program kemensos yang dalam pelaksanaannya tidak
melibatkan kader partai.
apapun partainya, bahkan agamanya, jika memang
layak mendapat bantuan, tentu pasti kami tolong," ucap salim yang
mengaku lebih memilih berkonsentrasi menjalankan tugas sebagai menteri
daripada sibuk menyiapkan diri sebagai caleg dpr.
terkait rencana
kenaikan harga bahan bakar minyak (bbm) bersubsidi, salim juga tidak
sependapat adanya bantuan langsung tunai (blt).
dia mengatakan subsidi
akan dialihkan untuk program keluarga harapan.
dari rp 1,4 juta akan
dinaikkan menjadi rp 1,5 juta hingga rp 1,8 juta per tahun.
(dia)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Belum ada tanggapan untuk "Rumah Miring Udin Kembali Tegak"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.