 |
Broker Naik Pangkat |
ramai diberitakan adalah soal perantara (
broker) yang membantu guru-guru pegawai negeri sipil (pns) naik pangkat lebih cepat.
ia adalah oknum pejabat di unit pelaksana teknis daerah (uptd) di salah satu kecamatan sebelah timur kabupaten bandung.
sang oknum ini bisa mengurus proses kenaikan pangkat dari golongan iv a ke iv b.
para guru memanfaatkan jasa
broker itu demi mengejar kenaikan pangkat.
mungkin para tenaga pendidik anak bangsa itu ingin mencapai kenaikan gaji atau tunjangan yang lebih tinggi agar dapat memenuhi kebutuhan hidupnya.
bukankah sebagai guru harus juga sejahtera, karena bagaimana bisa berkonsentrasi memberi teladan dan pengetahuan kepada anak didik, jika terus dihimpit tekanan ekonomi.
bisa-bisa nasibnya seperti omar bakri-nya iwan fals.
mungkin juga mereka yang memanfaatkan
broker tidak salah karena birokrasi di negeri ini sungguh membuat orang marah.
segala hal bisa dibuat susah meski sebenarnya gampang.
namun bicara birokrasi di negeri ini ya tentu saja bicara pns yang menjalankan birokrasi itu.
memang sudah terbukti akibat birokrasi yang mengandung korupsi, kolusi, dan nepotisme (kkn), maka daya saing negeri ini juga terpuruk.
penurunan peringkat indonesia disebabkan permasalahan birokrasi yang tidak menguntungkan sektor bisnis, serta kejahatan dan kekerasan yang masih sering terjadi.
birokrasi ala indonesia pula yang membuat negeri ini di asean kalah dari malaysia yang ada di posisi 25, brunei di posisi ke-28, dan thailand pada peringkat ke-38.
sedangkan dengan singapura, negeri ini terpaut sangat jauh peringkatnya.
singapura menempati posisi kedua di dunia.
daya saing negara mungil tetangga kita itu kedua terbaik di dunia setelah swiss.
kenapa negeri kecil yang miskin sumber daya alam seperti singapura itu bisa unggul daya saingnya? jawabannya adalah pns di singapura adalah orang-orang pilihan, lulusan perguruan tinggi dengan nilai terbaik, dan direkrut melalui seleksi sangat ketat tanpa kenal kkn.
sebagai imbalan dari kinerja pns, pemerintah singapura menetapkan gaji pns yang standar gajinya diukur dari dua pertiga gaji tertinggi di enam sektor swasta yaitu akuntansi, perbankan, konstruksi, hukum, manufaktur, dan perusahaan multinasional.
sekitar setahun silam gaji pns singapura yang baru masuk, terendah mencapai 2.
350 dolar singapura atau sekitar rp 16,4 juta.
singapura punya konsep desain yang jelas, berkelanjutan, dan konsisten dalam menyusun birokrasinya.
sejak awal 1980-an singapura telah memperkenalkan penganggaran gaji pns berdasarkan kinerjanya.
bukan penggajian berdasarkan golongan atau eselon yang diraih pns, apalagi kenaikan pangkat otomatis.
di awal 1990-an, singapura menerapkan key performance indikator (kpi) sebagi pedoman kualitatif maupun kuantitatif untuk menilai kinerja pns-nya.
saat ini sistem kpi ini banyak dipakai perusahaan-perusahan swasta di indonesia.
begitu jeleknya kualitas birokrat (baca pns) di negeri ini, sampai-sampai menteri pendayagunaan aparatur negara dan reformasi birokrasi (pan-rb) azwar abubakar mengakui bahwa kelayakan atau kompetensi pns indonesia saat ini sangat rendah.
azwar mengatakan tak jarang yang sudah bekerja delapan tahun lebih, pendidikan yang didapat baru prajabatan, yang memang wajib bagi cpns untuk diangkat jadi pns.
"sebagai perbandingan, pns di singapura mendapat pendidikan dan latihan dua minggu tiap tahun," katanya.
nah pemerintah sendiri sadar bahwa pns negeri ini buruk kinerjanya, karena itu kini saatnya pribadi pns itu sendiri mengubah tabiatnya.
setiap pribadi pns harus selalu bertekad untuk mempersembahkan yang terbaik bagi bangsa ini.
(*)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Belum ada tanggapan untuk "Broker Naik Pangkat"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.