 |
Korban Banjir Dapat Beras dan Mie Instan |
banjarmasinpost.co.id, paringin - pemerintah daerah kabupaten balangan bergerak cepat dengan langsung mendistribusikan bantuan kepada
korban banjir bandang di kecamatan awayan dan kecamatan tebingtinggi.
pemberi bantuan didistribusikan oleh dinas sosial, kesbang pol dan tim penggerak pkk.
ada pun bantuan yang disitribuskan berupa sembako seperti mie instan dan beras.
seperti diberitakan, sejumlah desa di kecamatan awayan dan tebingtinggi kabupaten balangan juga diterjang banjir bandang.
kawasan ambakiang kecamatan awayan merupakan kawasan yang paling parah terendam air.
saat ini air masih sekitar 1 meter lebih di dalam rumah.
camat awayan hifni menuturkan, hampir semua desa di kecamatan yang dipimpinnya terendam air.
"ribuan rumah warga masih terendam," tandasnya
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Belum ada tanggapan untuk "Korban Banjir Dapat Beras dan Mie Instan"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.