|
Kegalauan Podolski |
lukas
podolski tengah galau.
penyerang arsenal berusia 27 tahun itu hanya
sekali jadi starter dalam 11 laga terakhir arsenal.
melawan everton,
rabu (17/4) dini hari, podolski pun ingin masuk skuad inti.
pada
laga terakhir arsenal melawan norwich city, podolski masuk sebagai
pemain cadangan.
meski demikian, bomber asal jerman itu tampil gemilang
dengan menyumbang satu dari tiga gol yang dilesakkan arsenal di
pertandingan tersebut.
setelah aksinya itu, poldi berharap nasibnya akan berubah.
dia berharap manajer arsenal, arsene wenger,
menjadikannya sebagai starter saat arsenal menjamu everton dalam laga midweek liga primer inggris di stadion emirates.
"saya
sebenarnya cukup bangga bisa membantu tim ini meraih kemenangan.
saya
senang dengan performa yang kutunjukkan selama ini.
tapi saya ingin
mendapatkan kesempatan lebih," kata podoski dilansir express.
co.
ukmemang
ada dilema dihadapi wenger saat memasang poldi sebagai starter.
bomber
andalan timnas jerman itu terlihat lebih nyaman berada di posisi
penyerang tengah, sementara di posisi itu sudah ada oliver giroud yang
posisinya sulit digeser.
poldi memang sering tambil bagus saat
menjadi penyerang tengah.
terbukti dia mencetak gol ke gawang norwich,
saat menempati posisi giroud tersebut.
itu adalah gol ke-14 podolski
sejak dia gabung bersama arsenal musim ini.
masalah buat arsenal
menjadi makin complicated, ketika theo walcott juga berada dalam kondisi
fit.
walcott juga pemain yang punya hasrat besar
untuk menempati posisi penyerang tengah.
maka dengan demikian
ada tiga stok pemain yang bisa bermain di posisi tengah.
ini masih
ditambah pula dengan kehadiran gervinho, yang kadang-kadang tampil
bagus.
terlepas dari
kegalauan tersebut, wenger pastinya akan
mengacuhkan perdebatan taktik dalam urusan menempatkan pemain.
baginya
meloloskan arsenal ke urutan empat besar klasemen liga inggris adalah
tugas utamanya.
dengan posisi mereka yang saat ini sudah berada
di posisi tiga klasemen dengan poin 59, wenger tentu berharap pasukannya
mampu melanjutkan performa konsisten yang sudah ditunjukkan timnya.
entah siapapun yang akan dimainkan.
menghadapi everton, tim yang
punya ambisi besar untuk menggapai posisi empat klasemen.
dari hitungan
matematis, the toffees memang juga punya peluang lolos ke posisi liga
champions.
mereka kini berada di urutan enam klasemen sementara premier league dengan poin 55, hanya tertinggal tiga poin
dari chelsea dan tottenham hotspur, yang berada di urutan empat dan lima klasemen.
untuk
mengamankan tiga poin kandang, wenger tentu tidak akan main-main dengan
melakukan eksperimen memasang pemain yang tidak siap bertempur.
the
proffesor bakal menurunkan the winning team.
everton datang ke
emirates dengan berbagai ancaman yang akan mereka luapkan di kandang tim
gudang peluru.
the toffees juga sedang pada trend permainan bagus,
mereka menang 2-0 di laga terakhirnya melawan qpr.
tim besutan
david moyes ini makin terlihat perkasa setelah mendapati dua pemain inti
mereka, maroane fellaini dan steven pienaar, terbebas dari suspensi dan
berperan penting atas kemenangan melawan qpr.
kecuali sang kapten tim
phill neville yang masih berkutat dengan cedera lutut.
"kami
takkan mengubah apa yang telah kami lakukan dalam lima atau enam
pertandingan terakhir.
saya berharap para pemain bisa menjaga performa
mereka dan memenangkan
pertandingan," ujar manajer everton, david moyes, dikutip guardian.
(tribunnews/cen)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Belum ada tanggapan untuk "Kegalauan Podolski"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.