|
Satria Bergitar |
b>di /b>indonesia ini ada tren singkatan nama yang mustajab. sebut saja sby (susilo bambang yudhoyono). br>br>menjelang pemilihan presiden nama ini sangat populer, pemilik nama juga beruntung karena rakyat mudah mengingatnya.br>br>singkatan itu muncul dari bawah, dari rakyat sendiri yang kepanjangan untuk menyebut nama susilo bambang yudhoyono. ada yang menyingkat sb yudhoyono atau susilo by. lama-lama keterusan jadi sby dan pemilik namanya tidak keberatan. br>br>bahkan nama itu menjadi ikon sekaligus magnet. tanpa promosi pun orang tahu siapa sby. di luar negeri nama sby juga sangat dikenal. singkatan ini benar-benar rezeki nomplok.br>br>pada kurun yang bersamaan ada juga singkatan jk (jusuf kalla). singkatan ini juga populer meski tidak sekuat sby. saat mereka berduet di pemerintahan orang sering menyebut nya sby-jk.br>br>bung karno pada zamannya juga sering dipanggil bk, tapi orang lebih bangga menyebut nama besarnya, bung karno. di luar negeri ada juga presiden yang terkenal dengan nama singkatan, yakni jfk (john f kennedy, presiden amerika serikat.br>br>menjelang pemilu presiden 2014 juga muncul singkatan nama arb (aburizal bakrie), ketua umum partai golkar yang akan mencalonkan diri sebagai presiden. tapi memopulerkan singkatan itu sama susahnya dengan memopulerkan orangnya, karena singkatan itu muncul dari atas, dipaksakan ke bawah. untung dia memiliki media televisi yang cukup ternama. seandainya seperti sby-jk, yang tidak punya media, nama arb akan sulit masuk ke hati. sama sulitnya dengan menuju ke kursi ri-1.br>br>di kalangan pengusaha nama aburizal bakrie sudah tak asing lagi, ia pengusaha pribumi yang sukses dari bawah. di pemerintahan pernah menjadi menko perekonomian dan menko kesra tapi tak ada bekasnya. dalam gelanggang politik ia baru populer setelah menjadi ketua umum partai golkar. br>br>rakyat lebih mengingat nama bakrie terkait kasus lumpur lapindo. apakah singkatan arb untuk mengeliminir lumpur keparat itu? jangan-jangan malah dipelesetkan jadi ar lapindo.br>br>masih ada lagi tokoh yang disingkat namanya oleh khalayak, yaitu au (anas urbaningrum), aam (andi alfian mallarangeng) tapi keduanya lebih lekat dengan urusan kasus hambalang. juga tk (taufik kiemas) yang lebih dikenal lewat pidato yang sering kamisosolen (terbata-bata).br>br>tapi tak disangsikan lagi, singkatan jokowi saat ini adalah yang paling cespleng. jokowi singkatan joko widodo, gubernur dki jakarta. seandainya sekarang ia maju ke ri i, niscaya tak ada yang bisa menyamai popularitasnya.br>br>persiapan menuju ri-1 memang tidak sederhana. kecuali uang, kecakapan, parpol pendukung, pencitraan, juga perlu tim sukses yang pasti tidak cukup ditangani orang se kampung. br>br>tim sukses ibarat sebuah perusahaan yang harus dikelola secara profesional untuk menghadapi pesaing. singkatan nama seperti sby, jk atau arb juga bagian dari strategi pemasaran agar mudah masuk bursa pemilihan.br>br>*** br>br>mengapa singkatan nama? karena itu yang paling gampang diingat rakyat terutama rakyat desa yang menjadi pemilih potensial seperti di indonesia. br>br>di luar negeri yang lebih diingat adalah program dari kandidat, di sini kandidat rata-rata tidak punya program. jadi tidak ada jualan. yang banyak ditawarkan pada saat pemilu hanyalah uang recehan dan sembako.br>br>siapa kandidatnya kita tunggu. bisa saja pbs (prabowo subianto), msp (megawati soekarno putri), jk (jusuf kalla), hrj (hatta rajasa), mmd (mahfud md) atau entah siapa lagi.br>br>sistem pemilihan presiden di indonesia tidak bisa lepas dari partai, karena sesuai uu calon harus diajukan oleh partai. di sinilah celakanya, orang-orang parpol itu bukan manusia pilihan seperti di amerika serikat. mereka tidak lebih dari petualang yang hanya mencari harta dan kekuasaan. br>br>tapi karena uu nya seperti itu maka yang bego pun boleh mencalonkan diri asal lewat parpol.br>br>sementara itu di luar parpol banyak tokoh yang sebenarnya mampu untuk menjadi pemimpin bangsa. mereka
satria piningit yang tidak dibesarkan lewat politik tapi lewat jalur-jalur lain, semisal militer, birokrasi atau profesional. br>br>untuk bisa masuk ke jalur politik harus masuk parpol dulu, tapi parpol mana yang mau kasih kursi ri-1 wong ketuanya juga mengincar.br>br>itulah problem besar indonesia yang susah untuk diurai. kalau calon independen dimungkinkan untuk nyapres, jika terpilih pun akan terpenjara oleh parpol di parlemen. antara harapan dan kenyataan bisa berbeda. yang ditunggu
satria piningit, yang muncul
satria bergitar....b> (*)/b> )
sumber: tribunews.com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Satria Bergitar"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.