|
Polda Kerahkan Pasukan ke PT Indomuro |
palangka raya, kepolisian daerah (
polda) kalimantan tengah (kalteng) merespons cepat menyusul serangan ribuan penambang liar di lokasi pt indomuro kencana (imk), kabupaten murung raya.
aparat tni dan polri dikerahkan untuk mengendalikan situasi dan mencegah aksi susulan.
disisi lain,
polda membantah ada korban tewas dalam peristiwa tersebut.
"kita melakukan penambahan pengamanan dengan menurunkan 90 orang atau 1 ssk (satuan setingkat kompi) brimob (brigade mobil) dan kemudian 60 orang atau 2 ssc tni dari kompi antang dan kodim murung raya.
selain itu, kita juga menurunkan 1 unit intel
polda berjumlah 6 orang dan 1 unit reskrim juga berjumlah 6 orang,” kata kabid humas
polda kalteng, akbp pambudi rahayu, minggu (30/6).
pambudi menuturkan, kepala
polda kalteng brigjen pol djoko mukti haryono juga melakukan peninjauan ke lokasi rusuh.
polda kalteng melalui polres murung raya juga akan berkoordinasi dengan forum komunikasi pimpinan daerah (fkpd), pemerintah kabupaten (pemkab) murung raya, dan tokoh masyarakat setempat.
itu dilakukan untuk menjaga situasi dan mencegah aksi susulan, sehingga mura kembali aman dan kondusif dan tidak ada pihak yang dirugikan.
selain itu, lanjut pambudi, pihaknya juga melakukan evakuasi terhadap manajemen pt imk termasuk 5 warga negara asing untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
saat ini, pihak kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara (tkp) untuk mencari saksi dan bukti terkait insiden tersebut, sehingga proses penegakan hukum bisa segera dilakukan.
berdasarkan hasil indentifikasi lapangan, terjadi kerusakan pada 9 bangunan milik pt imk yang terdiri dari 1 unit kantor meaning, 1 unit kantor admin, 2 unit barak atau tempat penginapan, 1 unit gudang makanan, 1 unit post satpam muru 3, 1 unit office security muru 3, 1 unit pos portal 2, dan 1 unit pos meaning 2.
selain itu, lanjutnya, sebanyak 20 unit kendaraan rusak diamuk massa.
rinciannya, 13 unit kendaraan rusak dengan kondisi kaca pecah terdiri dari, 2 bus karyawan dan 11 kendaraan proyek double kabin.
sementara 7 kendaraan mobil kabin dibakar massa.
“sementara, untuk beberapa dokumen dan hasil tambang yang dijarah masih belum dapat dihitung oleh pihak perusahaan.
kerugian akibat insiden tersebut menurut pt imk ditaksir rp 10 miliar.
pengamanan di lokasi dilakukan personil gabungan tni dan polri dibawah kendali polres murung raya.
kepada seluruh masyarakat, kami minta jangan mudah terprovokasi terhadap isu-isu yang berkembang tidak bertanggung jawab,” tegasnya.
bantah ada korban jiwa
dalam kesempatan itu, pambudi juga membantah ada korban jiwa.
penyerangan yang dilakukan para penambang liar atau brunak tersebut mengakibatkan empat orang anggota brimob
polda kalteng yang di bko (bantuan kendali operasi) untuk pengamanan perusahaan asing itu mengalami luka dan dua orang massa tertembak peluru karet oleh anggota brimob.
"kita tegaskan, sementara tidak ada korban jiwa dalam insiden penyerangan oleh brunak di pt imk pada sabtu lalu," tegasnya.
pambudi menjelaskan, kronologis kejadian diawali adanya ribuan massa memaksa masuk areal pertambangan untuk melakukan penambangan liar.
massa yang berjumlah sekitar 2.
000 orang tersebut diimbau iptu trisna mulyana (kasubden 2 a pelopor) yang didampingi oleh 4 anggota brimob agar tidak memaksa masuk ke areal pertambangan.
namun, peringatan itu diabaikan massa, bahkan massa melakukan perlawan dengan menyerang aparat menggunakan senjata tajam jenis mandau, linggis, dan palu.
akibat serangan itu, 4 anggota brimob terluka parah.
melihat kondisi tidak terkendali polisi mengeluarkan tembakan peringatan, namun tidak dihiraukan sehingga aparat terpaksa menembakkan peluru karet ke arah massa yang mengakibatkan dua orang dari brunak mengalami luka tembak.
“4 anggota kita yang terluka iptu krisna, mengalami patah kaki sebelah kiri, bripka sukardi mengalami luka robek dibagian kepala belakang sebelah kiri, bripka denawan patah kaki sebelah kiri, dan bripka i gede okta mengalami luka sabetan di kelingking dan jari manis hingga mengakibatkan jarinya putus," katanya.
menurutnya, empat anggota tersebut sudah dievakuasi menggunakan helikopter dan telah dirujuk ke rumah sakit bhayangkara palangka raya.
sementara dua orang penambang emas ilegal yang ditembak menggunakan peluru karet oleh petugas brimob adalah pitriadi bin syahran alias bill (28), warga desa mangkuhui murung raya yang mengalami luka tembak di kaki kiri dan rojikin (40), warga desa yang sama, terkena luka tembak di paha pinggang sebelah kiri.
“saat ini kita masih melakukan penyelidikan dan masih melakukan pemeriksaan terhadap beberapa orang terkait insiden tersebut.
untuk tersangka hingga saat ini belum ada,” ungkapnya.
secara terpisah, kepala biro penerangan masyarakat (karopenmas) divisi humas mabes polri, brigjen boy rafli amar juga menegaskan bahwa tidak ada anggota brimob tewas di tambang emas puruk cahu, kalimantan tengah.
"tidak benar ada anggota brimob tewas," ujar boy pada jpnn, minggu (30/6).
menurutnya, para brimob itu hanya mengalami luka-luka dan tidak sampai tewas.
"ada empat anggota brimob yang mengalami luka bacok yang dilakukan oleh massa anarkis yang merusak fasilitas perusahaan tambang emas," papar boy.
(arj/chi/jpnn)
sumber: radarsampit[dot]net
Belum ada tanggapan untuk "Polda Kerahkan Pasukan ke PT Indomuro"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.