|
Pemda Palangkaraya Fokus Stabilkan Anggaran dan Penyebaran Pendidik |
banjarmasinpost.co.id, palangkaraya - wali kota palangkaraya, hm riban satia, senin (29/7) berjanji akan mengawasi dan mengontrol perjalanan dinas pejabat di lingkunganya sebagai upaya untuk mengurangi perjalanan dinas keluar kota yang tidak efisien dan efektif, sehingga pada akhirnya mampu mengurangi anggaran belanja tidak langsung di pemko palangkaraya.
riban mengaku prihatin, selama ini anggaran belanja langsung dan tidak langsung di pemko palangkaraya sangat timpang, karena anggaran belanja langsung hanya mencapai 40 persen saja, sedangkan anggaran belanja tidak langsung alias anggaran untuk belanja pegawai cukup tinggi mencapai 63 persen dari total anggaran apbd setempat.
menurut dia, kondisi ini membuat pihaknya melakukan pengetatan anggaran untuk perjalanan dinas dan pembelian alat tulis kantor.
ini diharapkan bisa seimbang antara belanja langsung dan belanja tidak langsung.
"jika bisa dipangkas belanja tidak langsung, tentu akan bermanfaat bagi belanja pembangunan untuk masyarakat," katanya.
penyebaran guru
wakil wali kota terpilih palangkaraya, mofit saptono subagio yang akan mendapingi wali kota palangkaraya, hm riban satia untuk memimpin palangkaraya dalam lima tahun kedepan, mengungkapkan, dia bersama wali kota palangkaraya akan semakin memperbaiki sistem penyebaran guru di kota palangkaraya agar sertifikasi yang sudah didapatkan bisa berguna bagi masyarakat hingga ke pinggiran kota.
menurut mofit, banyaknya guru bersertifikasi di palangkaraya, namun penyebarannya tidak merata menyebabkan guru tidak bisa memenuhi pencapaian target mengajar didalam kelas hingga 24 jam dalam seminggu, karena kebanyakan guru menumpuk di sekolah-sekolah yang ada di dalam kota.
"kami akan melakukan pemetaan jumlah guru dan kebutuhan guru untuk sekolah dalam kota dan pinggiran kota," katanya.
)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Pemda Palangkaraya Fokus Stabilkan Anggaran dan Penyebaran Pendidik"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.