|
Pengamat: Menteri Bagi PKS Menambah Pendapatan |
banjarmasinpost.co.id, jakarta - faktor keuangan diduga menjadi alasan bagi partai keadilan sejahtera (pks), tetap mempertahankan keberadaan tiga menterinya di kabinet indonesia bersatu jilid ii.
pemasukan partai dari ketiga menteri tersebut diharapkan terus menambah pundi-pundi pks terlebih persiapan pemilu 2014.
"dengan pks tidak menarik menteri, makin meningkatkan persepsi publik bahwa jabatan itu bisa meningkatkan pendapatan ekonomi.
kan bisa menambah pendapatan bagi partainya," ujar pakar komunikasi politik, heri budianto, sabtu (15/6/2013).
faktor ekonomi tersebut nampaknya menjadi satu-satunya alasan pks untuk bertahan.
sebab untuk kekuatan politik, pks sebenarnya kurang diperhitungkan.
"kekuatan pks tidak signifikan.
bermain dua kaki itu paling aman," lanjut dia.
sikap pks yang beda antara menteri dan dpp tersebut,, bukan kali pertama.
partai arahan anis matta itu juga pernah bermanuver terkait kasus bank century, mafia pajak, dan kenaikan harga bbm.
sekedar informasi, pks memiliki tiga menteri di kib jilid ii.
mereka adalah menteri sosial salim segaf al-jufri, menteri komunikasi dan informatika tifatul sembiring, dan menteri pertanian suswono.
para menteri pks tersebut menyatakan setuju kenaikan bbm, sementara anis matta cs dengan tegas menolak.
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Pengamat: Menteri Bagi PKS Menambah Pendapatan"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.