 |
Dardi Pendaftar Pertama Jalan Sehat Peduli Bersama |
banjarmasinpost.co.id, banjarmasin - pendaftaran jalan sehat peduli bersama dalam rangka hari
ulang tahun ke 7 yayasan suaka ananda bpost sudah resmi dibuka sejak
pagi tadi.
sejumlah calon peserta pun mulai ramai berdatangan memenuhi stand
pendaftaran yang berada disamping kantor banjarmasin post group.
pendaftar pertama yang antusias mengikuti kegiatan ini,
dardi.
warga
jalan kuin selatan gang kita no 77 ini langsung membeli tiga tiket.
"satu untuk saya sendiri, dua untuk abah dan saudara saya," ujar makelar besi di kuin ini.
darni memilih mendaftar lebih awal karena takut kehabisan tiket.
"lebih awal kan lebih bauik jadi tidak kehabisan," ujar dia.
jalan sehat peduli bersama ini akan mengambil start dan finish di
halaman kantor gubernur provinsi kalsel banjarmasin pada minggu (23/6)
mendatang.
hadiah utama berupa satu unit rumah dan satu paket umrah.
panita pelaksana, trisaria susanti mengatakan, peserta dikenakan biaya
pendaftaran hanya rp 50 ribu.
peserta jalan sehat sudah mendapatkan kaos
dan snack pada saat kegiatan berlangsung.
pada jalan sehat hut yayasan suaka ananda bpost menggangkat tema
"bersama kita jalin kebersamaan dan saling berbagi".
didukung oleh
banjarmasin post, bpost radio, pt grafika wangi kalimantan, rsud ulin,
pemprov kalsel, mulia hati, duta mall, trio motor, yamah, bank kalsel,
advis media, sumber berlian motors, hotel roditha, global hotel, hannie
house, surya satria timur group, banjar tv.
"peserta jalan sehat saat mendaftar maka sudah langsung mendapatkan
kaos.
masa pendaftaran dari 3 juni sampai dengan 13 juni 2013, atau
hanya selama 10 hari," katanya, sabtu (1/6).
panitia membuka tempat pendaftaran di lokasi-lokasi strategis, selain di
kantor bpost group jalan as musyaffa banjarmasin.
peserta bisa
mendaftar di toko buku gramedia di jalan veteran dan duta mall, gnb
studio di jalan soetoyo s banjarmasin.
perempuan yang akrab disapa santi itu menambahkan, masyarakat
banjarmasin dan sekitarnya agar jangan melewatkan kesempatan ini.
terlebih panitia sudah menyediakan hadiah utama berupa rumah dan satu
paket umrah.
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Belum ada tanggapan untuk "Dardi Pendaftar Pertama Jalan Sehat Peduli Bersama"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.