Laskar Pelangi HST Kini Semringah |
banjarmasinpost.co.id, wajah 37 siswa mts batutangga, batang alai timur, hst, semringah.
mereka mengenakan pakaian rapi, putih biru lengkap dengan sepatu.
meski sebagian memakai sepatu yang sudah mengelupas, para siswa itu lebih ceria.
ini berbeda ketika bpost kali pertama mengunjungi sekolah yang lebih dikenal sebagai madrasah 'laskar pelangi' beberapa waktu lalu.
saat itu, banyak ssiwa yang memakai sandal jepit.
"kami disuruh guru berpakaian rapi, karena hari ini ada tamu yang mau memperbaiki sekolah kami.
kami jadi lebih semangat, apalagi kalau bangunannya lebih bagus,"kata siswa kelas viii, mujahiddin, selasa (11/6).
rasa senang juga diungkapkan hadianor, siswa kelas vii.
"saya senang sekolah di sini, banyak temannya.
apalagi kalau sekolahnya dibeton.
pasti lebih nyaman belajarnya," ucap dia.
sejak diberitakan koran ini, bulan lalu, kondisi bangunan sekolah mulai membanik.
lantai tak lagi hamparan tanah, tapi berupa cor semen yang dikerjakan secara gotong royong oleh masyarakat setempat.
selain itu, calon ruang kelas ix sudah tertutup seng.
namun, di ruang vii dan viii masih menggunakan seng bekas yang masih bolong-bolong karena bekas paku.
"mengecornya belum selesai dikerjakan, jadi lantainya masih kasar,"kata kepala mts, abdul samad.
perbaikan itu terjadi setelah ada bantuan dari pt batang alai sentosa (bas).
mereka memberi 40 sak semen serta lembaran-lembaran seng.
kemarin, bantuan kembali datang.
sekolah itu mendapat total bantuan rp 150 juta untuk menambah ruang kelas, ruang guru, kepala sekolah dan perpustakaan.
bantuan tersebut terdiri atas rp 90 juta dari badan amil zakat nasional (baznas) kalsel, rp 50 juta dari banjarmasin post (bpost) group dan rp 10 juta dari majelis ulama indonesia (mui) kalsel.
bantuan diserahkan pemimpin umum bpost group, sekaligus ketua baznas kalsel, pangeran h gusti rusdi effendi ar.
bantuan uang tunai tersebut diterima ketua panitia pembangunan sekolah, sekaligus ketua komite sekolah, birhasani, disaksikan kepala kemenag hst m yamani dan kepala disdik hst agung parnowo.
kedatangan rombongan penyumbang disambut siswa dan dewan guru dengan lantunan selawat.
dalam sambutannya, rusdi menyatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian lembaga tersebut terhadap dunia pendidikan.
ditegaskan dia, pendidikan menjadi tanggung jawab bersama, baik pemerintah, kalangan swasta maupun masyarakat.
"kami berharap jangan ada yang membedakan, sekolah agama dan sekolah umum, karena tujuan dibangunnya sama yakni untuk mencerdaskan anak-anak kita.
kalau tempat belajarnya belum layak, harus diperbaiki supaya lebih baik," tegas dia.
selain uang tunai, rusdi juga menyerahkan bantuan lain dari baznas yakni tiga ekor sapi berusia enam bulan untuk dipelihara warga setempat.
harapannya bisa berkembang lalu dijual dengan sistem bagi hasil, untuk pengembangan mts batutangga.
"jika sapinya sudah beranak dan menjadi banyak, bpost group siap membeli untuk program hewan kurban tiap idul adha,"ucap dia.
sementara kepala madrasah, abdul samad mengungkapkan masyarakat juga membeli lahan untuk pengembangan bangunan.
uangnya dari infak dan sedekah warga.
sedangkan agung parnowo mengatakan sesuai regulasi dari pemerintah pusat, mulai 2014, porsi bantuan untuk madrasah swasta menjadi tugas disdik provinsi.
disdik kabupaten/kota hanya mengurus sekolah negeri.
"meski demikian, kami tetap memfasilitasi.
sudah ada informasi dari disdik provinsi, bahwa sekolah 'laskar pelangi' ini diprioritaskan.
sudah konsultan perencana yang datang ke sini," katanya.
(han)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Belum ada tanggapan untuk "Laskar Pelangi HST Kini Semringah"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.