Beranda · Banjarmasin · Palangkaraya · Pangkalan Bun

Serangan Terbesar Hacker Dunia




Serangan Terbesar Hacker Dunia

Serangan Terbesar Hacker Dunia





banjarmasinpost.co.id, london - ahli keamanan komputer menyebut internet di seluruh dunia, khususnya di benua eropa melambat, akibat serangan para hacker.
serangan cyber ini diklaim terbesar dalam sejarah internet.
akibatnya, jaringan internet di benua biru terus melambat.
kondisi ini akibat pertikaian antara kelompok antispam dan perusahaan penyelenggara internet.
para hacker melakukan serangan balas dendam yang tragisnya diarahkan ke jaringan internet.
serangan ini berdampak pada layanan populer seperti netflix.
para ahli mengkhawatirkan gangguan itu bisa mempengaruhi sistem perbankan dalam jaringan dan aktivitas surat elektronik (e-mail).
serangan itu juga diduga membuat pengguna internet tidak dapat mengakses layanan dasar lainnya.
chief executive of cloudflare, matthew price menegaskan, serangan cyber berjenis distributed denial of service (ddos) itu merupakan serangan terbesar dalam sejarah.
"serangan ini mirip bom nuklir karena menghasilkan kerusakan begitu besar," kata price, seperti dikutip ny times, kamis (28/3).
serangan ddos kali ini juga mencapai nilai luar biasa besar, yaitu 300 miliar bit per detik atau berpuluh kali lipat dibandingkan serangan ddos pada umumnya.
"ini adalah angka yang sebenarnya.
ini merupakan serangan ddos terbesar dalam sejarah internet," kata patrick gilmore, chief architect akamai teknologies (salah satu perusahaan penyedia konten digital).
untuk melancarkan serangan ddos, pelaku memanfaatkan server atau botnet untuk mengirimkan traffic palsu kepada target dengan harapan dapat membuat server target menjadi offline atau mati.
serangan ddos ini diarahkan ke sebuah perusahaan keamanan jaringan bernama spamhaus.
perusahaan yang bermarkas di kota geneva, swiss dan london, inggris tersebut, selama ini membuat daftar hitam (blacklist) situs-situs web yang dianggap berbahaya.
daftar hitam tersebut nantinya dijual ke berbagai perusahaan penyedia layanan internet (isp), yang menggunakannya sebagai acuan memblokir situs-situs yang dianggap berbahaya.
daftar hitam itu dituding sebagai penyebab aksi pemblokiran 80 persen spam e-mail di seluruh dunia.
spamhaus sendiri dikabarkan menjadi korban serangan ddos setelah menambahkan cyberbunker dari belanda dalam daftar hitamnya.
cyberbunker adalah layanan penyimpanan data yang mengizinkan penggunanya menyimpan semua data, kecuali pornografi anak dan terorisme.
sepertinya, hacker di balik cyberbunker bersimpati kemudian melakukan serangan balasan dendam.
(kps/mer/rum)


Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Serangan Terbesar Hacker Dunia"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.