Beranda · Banjarmasin · Palangkaraya · Pangkalan Bun

Slank Jengkel Sering Dicekal




Slank Jengkel Sering Dicekal
Slank Jengkel Sering Dicekal






banjarmasinpost.co.id, jakarta -
merasa selalu dipersulit saat mengajukan izin konser, personel grup band
slank berencana menggugat undang undang nomor 2 tahun 2002 tentang
kepolisian yang mengatur izin keramaian dan kegiatan masyarakat.“insya
allah dalam waktu dekat ini. doain,” ujar salah seorang personel slank,
bimo setiawan almachzumi alias bimbim usai menemui
ketua mahkamah konstitusi (mk) mahfud md di jakartam, selasa (22/1). menurut
bimbim, pencekalan yang kerap diterima grupnya, tidak sejalan dengan
semangat reformasi, apalagi hak asasi manusia (ham). “kami rasa
uu itu jauh dari semangat reformasi, dengan spirit ham rasanya jauh.
jadi, kami datang untuk berkonsultasi dengan pak mahfud,” kata bimbim.menurut
bimbim, selama 2008 hingga 2012 lebih dari 10 kali slank batal tampil
karena tidak mendapatkan izin kepolisian dengan alasan keamanan. bagi
slank, masalah itu bukan semata terkait kerugian materi, tapi berdampak
pada sulitnya mengatur jadwal kegiatan.tidak sendirian, slank
juga berencana mengajak band-band lain dan promotor yang konsernya
pernah ditolak untuk menguji materi uu nomor 2 tahun 2002 itu khususnya
pasal 15 ayat 2a.“setelah kami ngobrol, memang uu ini jauh dari
prinsip ham, keadilan reformasi konstitusi. pak mahfud bilang bisa
diujimaterikan. ya
mungkin kami akan ajak band, eo (event organizer), dan promotor lain
yang punya keluhan sama untuk bersama-sama mengajukan uji materi,” tegas
penabuh drum ini. saat ditanya penyebabnya susah mendapatkan
izin, bimbim mengaku tidak tahu. padahal, slank selalu menekankan plur
(peace, love, unitiy, and respect) pada setiap konsernya.“slank
selalu plur. termasuk kepada aparat kepolisian. kami  ke sini justru
karena tidak tahu masalahnya. kami ke mk untuk mengetahui hak konstitusi
negara,” ujar bimbim yang ditemani bassist slank, ivanka, manajer bunda
iffet serat aktivis sosial sukardi rinakit dan rm beni. mahfud
md, menilai masalah yang membuat jengkel slank adalah hal biasa. dia pun
mempersilakan grup band itu melakukan uji materi. “tetapi ini
menarik. slank mempersoalkan hak konstitusional warga. kami dalam
praktiknya memang menghadapi persoalan tata hukum tentang perizinan
menyelenggarakan keramaian dari
kepolisian. ini menimbulkan masalah hak konstitusional warga negara,”
ujar mahfud.dia pun mencontohkan buruknya izin penyelenggaraan
keramaian di indonesia. misalnya, konser penyanyi lady gaga yang
dibatalkan meskipun eo sudah melakukan persiapan matang.menurut
mahfud, tugas negara adalah menjamin keamanan masyarakat. tugas polisi
adalah teknis operasional. prinsip konstitusional tidak boleh dikurangi
oleh teknis operasional karena sangat merugikan masyarakatnya.“lebih
susah, pemerintah melarang karena ada kelompok yang tidak suka. biarlah
yang merasa haram tidak menonton. itu kalau dibiasakan namanya negara
kalah oleh preman,” tegas mahfud. (tribunnews/mtv/lip) )
sumber: tribunews.com

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Slank Jengkel Sering Dicekal"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.