BANJARMASINPOST.CO.ID - Pupuslah harapan Indonesia untuk meraih prestasi di ajang BWF Superseries Finals yang berlangsung di Shenzhen Bay, China. Pasalnya, dua wakil dari Tanah Air yang bermain di sektor ganda campuran, gagal melanjutkan kiprah mereka karena tak mampu melewati babak kualifikasi grup.
Setelah pasangan Muhammad Rijal/Debby Susanto yang tersingkir dari persaingan di Grup B, kini giliran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, yang gagal melanjutkan langkahnya ke semifinal.
Pada pertandingan terakhir penyisihan Grup A, Jumat (14/12/2012), unggulan ketika ini menyerah dua game langsung 14-21, 11-21 dari unggulan utama asal China, Xu Chen/Ma Jin.
Hasil ini membuat Tontowi/Liliyana pulang dengan tidak pernah meraih kemenangan. Pada pertandingan pertama, mereka ditaklukkan pasangan Thailand, Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam. Mereka pun menghuni dasar klasemen grup.
Sementara itu dari sektor tunggal putri, pemain muda Thailand Ratchanok Intanon lolos ke semifinal dengan meraih kemenangan sempurna. Pada pertandingan terakhir penyisihan Grup B, Ratchanok menang 21-15, 21-14 atas pemain senior Denmark, Tine Baun, sehingga dia menjadi juara grup.
Pemain bintang India, Saina Nehwal, menjadi pendamping Ratchanok. Meskipun sempat kalah di dua pertandingan awal, unggulan ketiga ini berhak lolos setelah di pertandingan terakhir tadi menang 21-7, 21-18 atas pemain Jerman yang merupakan unggulan kedua, Juliane Schenk.
Belum ada tanggapan untuk "Tontowi-Liliyana Natsir Tersingkir"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.