|
Bila Dibiarkan akan Makin Bobrok |
banjarmasinpost.co.id, banjarmasin - ketua magister ilmu pemerintahan unlam, jamaludin mengatakan banyaknya aktivis yang terjebak pragmatisme, karena ada kecenderungan nilai demokrasi bergeser.
maksudnya, tidak sesuai ideologi.
misalnya, kebebasan saat ini diartikan lebih besar dari kebebasan yang ada dalam negara pancasila.
demokrasi yang diagungkan, paparnya, adalah demokrasi materialisme yang mengarah pada demokrasi liberal.
hal tersebut berasal dari contoh sebelumnya.
anggota dewan dan pejabat hidup dalam kemewahan.
"akhirnya dihayati oleh pemuda.
banyak pemuda yang ingin menjadi kaya, dengan cara menjadi anggota dewan atau pejabat di eksekutif.
pergeseran nilai tersebut menyimpang dari ideologi," lanjutnya.
ada konflik pemahaman antara ideologi liberal dengan ideologi pancasila.
kurangnya pemahaman akan makna demokrasi, ucapnya, akhirnya demokrasi saat ini condong ke arah liberal, seperti di negara eropa dan amerika.
"materialisme yang tak berbatas.
gaya hidup hedonis, yang senang akan kemewahan, berfoya-foya, terus diikuti.
idealisme yang semula kuat, akhirnya melemah," urainya.
permasalahan ini, ucapnya, jadi tanggungjawab bagi politisi yang akan mengikuti pemilihan.
harus ada peraturan yang lebih tegas untuk memberantas korupsi, membatasi kewenangan.
"sebab
bila dibiarkan, akan makin bobrok," pungkasnya.
penulis: restudia
editor: edinayanti
sumber: banjarmasin post
tweet
)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Bila Dibiarkan akan Makin Bobrok"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.