|
Dekati Lagi Ahli Waris |
news analysisalimuddin a djawabpengamat pendidikan stkip pgribanjarmasinpost.
co.
id - rencana pemkab batola memindah sdn tamban kecil perlu dipertimbangkan dan diperhitungkan kembali.
kenapa saya katakan begitu? karena dalam pembangunan gedung sekolah baru tidak bisa dilakukan secara sekaligus, melainkan tahap demi tahap.
ini sudah pasti akan mengganggu proses belajar mengajar.
bila dananya tak cukup dan melakukan pungutan ke orangtua murid, tentu akan menimbulkan masalah baru.
walaupun sudah dilakukan rapat dengan orangtua dan komite sekolah, seandainya satu orang saja tak setuju dan meributkannya, situasinya akan lain.
belum lagi bila pembangunan gedung sekolah baru tersebut lokasinya dekat atau tidak dengan rumah murid.
apabila tempatnya jauh, orangtua bakalan kesulitan mengantar sang anak.
seandainya mereka punya sarana antar jemput seperti sepeda motor atau sepeda, tak menjadi masalah.
bagaimana yang hanya berjalan kaki, dengan jarak tempuh cukup jauh, ini akan memberatkan siswa pergi ke sekolah.
sebelum memutuskan memindah sekolah tersebut, sebaiknya pemkab batola sekali lagi melakukan pendekatan ke ahli waris untuk menyerahkannya secara ‘hitam di atas putih’.
pasalnya, dalam proyek pembangunan gedung sekolah, termasuk instansi pemerintah, memang status tanah harus jelas dan tidak bisa hanya berdasarkan kepercayaan.
ini untuk menghindari gugatan dikemudian hari dari ahli waris.
jadi, pemkab batola dalam hal ini dinas pendidikan perlu kembali melakukan pendekatan, tapi kali ini melibatkan tokoh masyarakat, tokoh agama atau tokoh adat.
tugas pemkab hanya memfasilitasi saja, sedangkan tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat inilah yang melakukan pendekatan melalui dari hati ke hati ke ahli waris.
saya yakin bila pendekatan tersebut melibatkan berbagai elemen, ahli waris tersebut akan menyetujui.
sebaliknya, kalau hanya pemkab batola saja yang melakukan pendekatan, mereka akan sulit menyerahkan secara legal.
seandainya pendekatan itu, gagal juga, baru mengambil opsi terakhir.
yakni, memindahkan ke tempat lain.
itu pun harus mempertimbangkan berbagai aspek-aspek tadi.
bila tidak, pembangunan gedung baru tersebut akan menimbulkan masalah baru.
(ful)
)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Dekati Lagi Ahli Waris"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.