Beranda · Banjarmasin · Palangkaraya · Pangkalan Bun

Dipastikan Bekantan Masih Ada di Kotawaringin Timur





Dipastikan Bekantan Masih Ada di Kotawaringin Timur
Dipastikan Bekantan Masih Ada di Kotawaringin Timur






SAMPIT - Bekanan yang merupakan salah satu binatang langka ternyata masih bisa ditemukan di Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah antara lain di Kecamatan Pulau Hanaut meski jumlahnya diperkirakan sangat sedikit.


"Mungkin masih ada tapi jarang dilihat karena hutan semakin berkurang termasuk hewan langka seperti orangutan bekantan dan lainnya itu juga semakin menipis. Makanya kesempatan berharga kalau bisa melihat bekantan" kata Ahmad warga Pulau Hanaut Sabtu.


Saat rombongan Bupati H Supian Hadi Wakil Bupati HM Taufiq Mukri menghadiri panen raya di Desa Bapinang Hilir Laut Kecamatan Pulau Hanaut Jumat pagi kemarin sebagian anggota rombongan sempat melihat kawanan bekantan.


Rombongan menyeberang sungai dari Kecamatan Teluk Sampit dengan menggunakan long boat menuju Pulau Hanaut karena kecamatan ini belum terhubung jalan darat.


Saat sudah memasuki anak sungai hendak sampai ke Desa Bapinang Hilir Laut rombongan yang menaiki longboat kedua di belakang rombongan bupati dikagetkan dengan kemunculan kawanan bekantan.


Tiga bekantan dewasa dengan tubuh seukuran anak tiga tahun meloncat dari pohon bercebur kemudian menyeberangi anak sungai kata dia.


Motoris yang juga kaget melihat tiga monyet dengan ciri hidung panjang itu langsung mengurangi kecepatan. Dia memilih membiarkan bekantan menyeberang dan masuk hutan tidak jauh dari desa.



Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Dipastikan Bekantan Masih Ada di Kotawaringin Timur"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.