Nilai Perjuangan Diimplementasikan dalam Kehidupan |
Tuesday, August 19, 2014
Nilai Perjuangan Diimplementasikan dalam Kehidupan
PALANGKA RAYA – Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-69 hendaknya dijadikan momentum untuk merenungkan kembali nilai perjuangan, apakah sudah sesuai dengan amanah UU, isi Proklamasi, Pembukaan UUD, Pancasila, sehingga bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.
“Seperti di dalam melaksanakan tugas kita dan menyampaikan aspirasi masyarakat yang bisa diwujudkan ke dalam program-program pemerintah. Banyak hal yang perlu dilakukan, seperti pelaksanaan musrenbang yang perlu kita tata, menyelesaikan semua pembangunan sesuai dengan kemampuan anggaran kita. Ini harus kita wujudkan ditengah masyarakat kita,” kata Wali Kota Palangka Raya HM Riban Satia saat memimpin upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI, kemarin.
Menurut Riban, semangat nasionalisme sudah memudar. Misalnya, dalam memasang bendera merah putih dan umbul-umbul, masyarakat terkadang tidak mau, padahal itu sudah ada instruksi dari Camat, Lurah, bahkan Ketua RT/RW. “Memasang bendera saja tidak mau, apalagi menghormati jasa-jasa para pahlawan kita,” sesalnya.
Disinggung mengenai apa saja yang sudah dilakukan pemerintah untuk menghormati dan menghargai para veteran yang telah berjuang jiwa dan raga merebut kemerdekaan, dirinya tidak bisa berbicara banyak, karena untuk menaikkan gaji pensiunan harus ada keaktifan dari tokoh masyarakat bahkan dari LSM, serta terbentur dengan UU.
“Ini tidak ada pengaturan mengenai nilainya, hanya kita melihat kesesuaian, keseimbangan dan terkadang peraturan yang diatas juga menjadi benturan tanpa ada dasar hukum yang kuat, sehingga dengan adanya usulan, maka akan ada pertimbangan secara khusus untuk mengangkat itu,” tuturnya. (arm/ign)
sumber: radarsampit[dot]net
Belum ada tanggapan untuk "Nilai Perjuangan Diimplementasikan dalam Kehidupan"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.