|
Mendagri: Wali Kota Surabaya Tidak Mengundurkan Diri |
banjarmasinpost.co.id, jakarta - menteri dalam negeri gamawan fauzi mengklarifikasi isu mundurnya walikota surabaya tri rismaharini.
gamawan mengakui mengundang risma ke kantornya pada pekan lalu.
"oh iya saya undang bu risma ke jakarta karena ada isu bu risma akan mengundurkan diri, saya panggil apa betul, rupanya beliau sakit.
saya sakit seminggu, lalu muncul isu itu, sebetulnya nggak ada isu itu," kata gamawan di gedung dpr, jakarta, senin (3/2/2014).
gamawan mengaku memberikan pandangan kepada risma mengenai permasalahan yang dihadapi walikota surabaya itu.
"saya juga kan bupati 10 tahun, saya pernah gubernur, saya juga tahulah pendapat-pendapat," imbuhnya.
gamawan menegaskan risma tetap akan menjalankan tugasnya sebagai walikota.
isu pengunduran diri, kata gamawan, karena kader pdip itu tidak masuk kerja.
mengenai adanya persoalan dengan wakil walikota surabaya, gamawan mengaku sudah mendengan kabar tersebut.
"ini kan saya baru dengar isu.
karena waktu diusulkan ke kita secara formal lengkap.
kalau ada katanya-katanya biarkan hukum berjalan.
biar hukum membuktikan," katanya.
sebelumnya, beredar kabar yang menyebutkan wali kota surabaya tri rismaharini mundur dari jabatannya, setelah wisnu sakti buana dilantik menjadi wakil wali kota surabaya oleh gubernur jatim di gedung dprd surabaya, jumat (24/1/2014).
wali kota surabaya dikabarkan mengirim surat resmi pengunduran diri sebagai wali kota surabaya kepada presiden ri.
alasan wali kota mengundurkan diri di antaranya karena prosedur pelantikan wakil wali kota surabaya dinilai tidak sesuai prosedur semestinya.
selain itu, juga antara tri rismaharini dan wisnu sakti buana tidak saling cocok sejak peristiwa upaya wisnu ikut melakukan pemakzulan wali kota surabaya beberapa tahun lalu.
terkait    #tri rismaharini
baca juga
pdip akan respons kemunculan tri rismaharini jadi pesaing jokowi
editor: sigit rahmawan abadi
sumber: tribunnews
tweet
)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Mendagri: Wali Kota Surabaya Tidak Mengundurkan Diri"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.