Beranda · Banjarmasin · Palangkaraya · Pangkalan Bun

Laga Barito-Arema Terancam Ditunda Lagi




Laga Barito-Arema Terancam Ditunda Lagi
Laga Barito-Arema Terancam Ditunda Lagi






banjarmasinpost.
co.
id - barito putera akan berangkat ke jawa timur, jumat (30/8).
sebanyak 18 pemain bakal dibawa untuk melakoni dua laga melawan arema cronous (1/9) dan persegres gresik united (5/9).
menurut pelatih barito, salahudin, para pemain yang akan dibawa ke tur jawa timur ditetapkan setelah melihat kondisi terakhirnya.
jika pemain itu dinilai siap, baik fisik maupun mental, dia akan dibawa.
itu dilakukan karena laskar antasari menargetkan meraih empat poin di dua laga tandang terakhir barito di isl 2012/2013 tersebut.
"kami bakal membawa 18 pemain untuk tur jawa timur nanti.
dan, kami menargetkan memetik empat poin di dua laga tandang itu," ujar  pelatih gundul tersebut, rabu (28/8).
sayangnya, ada kabar kurang bagus datang dari tuan rumah, arema.
laga barito kontra singo edan terancam kembali ditunda pelaksanaannya.
polda jawa timur, hingga kini, belum juga mencabut surat pelarangan penyelenggaraan pertandingan, yang dikeluarkan 15 agustus 2013 lalu.
dalam surat tersebut, tidak boleh ada rekomendasi ataupun surat izin kegiatan masyarakat, yang dapat menimbulkan kerawanan kamtibmas selama masa pemilihan gubernur (pilgub) jawa timur, 29 agustus 2013.
hal ini dibenarkan ketua panpel (panitia pelaksana) arema, abdul haris.
"ya, sampai sekarang (kemarin, red) surat larangannya belum dicabut.
karena pilgub belum digelar.
tapi, insya allah hasrat aremania di seluruh penjuru jawa timur tidak akan tersia-sia.
saya yakin pilgub aman, dan laga arema-barito bisa digelar sesuai jadwal pt liga," ujar haris.
awalnya, arema harus menghadapi barito, 21 agustus 2013 lalu.
namun, agenda pilgub membuat laga terpaksa ditunda menjadi 1 september 2013.
praktis, pelaksanaan pilgub jatim, kamis (29/8) menjadi momen krusial bagi seluruh masyarakat malang raya, yang merindukan laga arema.
jika pilgub berjalan aman di malang, izin pertandingan bakal keluar dengan lancar.
sebaliknya, jika terjadi huru-hara dalam pelaksanaan pilgub jatim, laga arema-barito terancam tak mendapat izin.
sebab, jarak antara pilgub dan laga arema-barito, sangat dekat yakni hanya selisih dua hari.
andai ada insiden yang memicu kisruh pilgub, tentu bakal merembet pada keengganan pihak kepolisian untuk mencabut larangan pertandingan, dengan alasan kamtibmas yang belum stabil.
bisa jadi, laga arema lagi-lagi bakal mengalami penundaan bila terjadi kerusuhan saat pilgub jatim.
melihat rivalitas panas dari para pasangan calon di pilgub, panpel berharap seluruh masyarakat malang raya bisa turut serta dalam menjaga keamanan selama pilgub.
(frans rumbon/war)
)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Laga Barito-Arema Terancam Ditunda Lagi"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.