Beranda · Banjarmasin · Palangkaraya · Pangkalan Bun

“Pintu Darurat Terkunci!”




“Pintu Darurat Terkunci!”
“Pintu Darurat Terkunci!”





banjarmasinpost.co.id, kupang - kendati tidak menimbulkan korban jiwa, tergelincirnya pesawat merpati nusantara airlines di bandara el tari, kupang, nusa tenggara timur, senin (10/6) pagi, menimbulkan syok berat bagi sejumlah penumpangnya.
beberapa di antaranya bahkan harus dirawat di rumah sakit angkatan udara el tari.
"kami syok dengan kejadian ini.
apalagi kami sempat terkurung dalam pesawat," kata jhon gara.
saat tergelincir, pesawat dari bandara soa, bajawa, flores itu mengangkut 50 orang.
di antaranya 45 penumpang dewasa, satu bayi, dan empat awak pesawat.
menurut jhon gara, ketidakseimbangan pesawat berjenis ma60 itu sudah mulai terasa sebelum roda menyentuh landasan.
bahkan, sejumlah penumpang mengalami ketakutan ketika pesawat bersiap mendarat.
"pada saat pengumuman landing, pesawat mulai goyang sehingga penumpang ketakutan dan panik," kata dia.
tidak lama berselang, terdengar bunyi dentuman keras disertai kepulan asap dalam pesawat.
situasi diperparah dengan tidak berfungsinya pintu darurat di bagian kiri dan kanan.
akibatnya, seluruh penumpang terpaksa menyelamatkan diri lewat pintu belakang.
"tidak ada api.
tapi kami kesulitan meninggalkan pesawat karena pintu darurat terkunci," ujarnya.
olengnya pesawat juga dibenarkan evy.
"pesawat sudah oleng 15 menit sebelum mendarat.
namun tidak ada peringatan darurat dari awak pesawat," ujar penumpang tersebut.
evy terbang bersama bayinya.
"ketika mendarat barulah terdengar suara ledakan cukup kuat dan pesawatnya patah jadi dua," terangnya.
beruntung mereka selamat.
akibat kecelakaan itu, satu penumpang mengalami luka ringan terkena serpihan kaca.
hentakan membuat pesawat belah dua.
menurut corporate communications merpati nusantara airlines, akhmad zulfikri, berdasarkan dugaan sementara, pesawat mengalami hard landing.
soal penyebab kecelakaannya, manajemen merpati belum menerima informasi.
"kami serahkan kepada komisi nasional keselamatan transportasi mengenai investigasi tersebut," ujar akhmad.
kendati demikian merpati menyatakan pesawat buatan cina itu laik terbang.
"pesawat dalam posisi laik terbang," kata corporate secretary herry saptanto.
pesawat itu baru digunakan merpati pada desember 2010.
sementara menteri perhubungan ee mangindaan mengatakan telah mengirimkan tim investigasi.
"sedang saya kirimkan tim investigasi, dari daerah juga sudah ada investigasi, komite nasional keselamatan transportasi (knkt) juga akan melakukannya," katanya di kompleks istana kepresidenan di jakarta.
sedang menteri bumn dahlan iskan mengaku kaget mendengar kabar adanya pesawat milik pt merpati nusantara airlines yang mengalami kecelakaan di bandara el tari kupang, kupang.
"tolong kalau ada berita terbaru kabari ke saya.
saya juga belum tahu (kabarnya)," ujar dahlan dengan wajah kaget dan menarik nafas panjang saat mendengar kabar mengenai pesawat bumn tersebut.
ketika itu dia berada di pelabuhan merak, banten, untuk meresmikan kapal baru asdp.
(tribunnews/pk)


Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "“Pintu Darurat Terkunci!”"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.