Ruslan Langsung Umrah |
banjarmasinpost.co.id, banjarmasin - rektor universitas lambung mangkurat (unlam) semringah.
perjuangan mendirikan program doktoral (s3) minat pengelolaan sumber daya alam (sda) dan lingkungan akhirnya berhasil.
sebagai tanda syukur, guru besar fakultas kehutanan itu langsung berangkat umrah.
minggu (28/4) malam, saat ruslan menghubungi bpost mengaku tengah menggelar syukuran kecil-kecilan di rumahnya jalan intan banjarbaru, sebagai bentuk persiapan awal sebelum bertolak ke tanah suci hari ini.
salahsatu yang membuatnya tenang menjalankan ibadah, yakni karena salah satu tugas tahapan membentuk s3 terselesaikan.
"selasa ini berangkat umrah, alhamdulilah tenang ibadah.
satu hal yang membuat bersyukur, perjuangan s3 unlam lancar.
izin operasional lancar di dirjen.
dan kuasa penuh diberikan dirjen kepada rektor.
sudah saya urus, lancar," ujar ruslan.
ibadah umrah selama sembilan hari akan dijalankan ruslan.
dia berangkat bersama keluarga.
ruslan pun mengatakan ibadah umrah ini sekaligus sujud syukur karena unlam akhirnya bisa mendirikan s3 yang dikelola sendiri.
"semoga umrah saya lancar, mohon doa.
sebelum berangkat, perjuangan saya dan kami (unlam) lancar prosesnya.
s3 unlam ini catatan sejarah untuk unlam," katanya.
memang ada lima program s3 yang tersedia selama ini, tapi tidak mandiri dan bukan murni milik unlam.
sifatnya berupa program aliansi atau kerja sama.
yakni, s3 ilmu ekonomi dan sosial politik bekerja sama dengan universitas airlangga, s3 ilmu lingkungan dan hukum dengan universitas brawijaya, dan s3 ilmu pendidikan beraliansi dengan universitas negeri malang.
salahsatu tim penyusun s3 unlam yang juga asisten direktur i pascasarjana unlam bidang akademik, suratno, mengatakan memang benar pada surat dirjen disebutkan bahwa rektor diberi mandat untuk selenggarakan program doktoral ini.
guru besar yang juga pemerhati pendidikan banua ini mengatakan semua kesiapan unlam gelar s3 sudah 100 persen.
pada september 2013 nanti sudah bisa berjalan, diagendakan pada 11 mei 2013 ini s3 unlam akan langsung di-launching.
suratno mengatakan, rektor punya mandat diterima dari dirjen, jadi artinya keputusan ada direktor karena sebagai pemegang mandat.
"kurikulum sedang disiapkan, pedoman dan panduan bidang akademik, perangkat bidang administrasi disiapkan.
draft siap tinggal finalisasi, struktur organisasi pun disiapkan," bebernya.
peminat s3 sudah banyak.
menurut suratno, meski belum berupa pengajuan definitif namun dari sektor animo analisi kebutuhan peminat s3 sudah banyak.
untuk perkuliahan nanti dibatasi hanya 20 mahasiswa saja.
ada tes masuk, kriteria tes disusun di panduan akademik s3 unlam akan ditangani separuh dari jumlah guru besar atau profesor, saat ini sekitar 35 orang.
program s3 psdal ini merupakan hasil kerja keras dari tiga fakultas di unlam.
yakni, fakultas kahutanan, perikanan dan pertanian.
untuk perkuliahan pagi dan siang.
untuk rencana tempat perkuliahan akan digelar di gedung pascasarjana unlam di banjarbaru.
(kur)
Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com
Belum ada tanggapan untuk "Ruslan Langsung Umrah"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.