Beranda · Banjarmasin · Palangkaraya · Pangkalan Bun

Andre Hehanusa Hibur Anak-anak Korban Longsor




Andre Hehanusa Hibur Anak-anak Korban Longsor

Andre Hehanusa Hibur Anak-anak Korban Longsor





banjarmasinpost.co.id, bandung - pelantun tembang kuta bali, andre
hehanusa yang datang ke lokasi pengungsian korban longsor di sdn
lembang desa mukapayung kecamatan cililin kabupaten bandung barat, sabtu
(30/3/2013), mengatakan jika anak-anak korban longsor yang saat ini
sedang dilanda trauma memiliki masa depan yang bagus.
"mereka
(anak-anak) punya potensi besar.
masa depan mereka juga bagus, tinggal
bagaimana kita memperhatikan," kata andre saat ditemui lokasi
pengungsian, sabtu (30/3/2013).
andre yang datang bersama
rombongan perindo dan didampingi oleh beberapa perwakilan dari mojang
jajaka kabupaten bandung barat ini berharap, anak-anak korban longsor
ini harus terus diperhatikan masa depannya.
"jangan pada saat
longsor saja mereka diperhatikan.
terutama juga untuk mojang dan jajaka
bandung barat, jadi jangan hanya ketika bencana saja, ketika sehat-sehat
pun adik-adiknya harus terus dilihat," ucapnya.
untuk
pemerintah setempat, lanjutnya, ia pun berharap agar anak-anak korban
longsor itu bisa segera kembali mengikuti kegiatan belajar mengajar.

"harapan saya agar bupati disini bisa membantu cepat-cepat agar sekolah
beres, seragamnya beres.
biar cepat bisa melanjutkan sekolah.
lagipula
mereka juga tidak terlalu banyak," tegasnya.
sebelumnya
diberitakan, pemilik suara emas itu datang mengunjungi lokasi
pengungsian longsor kampung nagrog desa mukapayung kecamatan cililin
kabupaten bandung barat, sabtu (30/3/2013).
dilokasi
pengungsian yang dipusatkan di sdn lembang itu, penyanyi kelahiran ambon
ini terlihat asik berinteraksi dengan anak-anak korban longsor didalam
ruang kelas yang saat ini difungsikan sebagai tempat tinggal sementara
para warga yang terancam longsor susulan.
dari pantauan di
lokasi pengungsian, anak-anakpun terlihat bersenda gura dan bernyanyi
bersama andre.
sesekali andre yang didampingi oleh ketua koni kabupaten
bandung barat, erni rusyani ernawan juga mengajukan beberapa pertanyaan
sederhana yang mampu dijawab dengan mudah oleh anak-anak, sekedar
melepas kekakuan.
diakui andre, hiburan untuk anak-anak
tersebut memang sudah direncanakan.
menurutnya hal tersebut sangat
penting dilakukan untuk menghilangkan trauma yang diderita anak-anak
korban longsor.



Source from: banjarmasin[dot]tribunews[dot]com

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Andre Hehanusa Hibur Anak-anak Korban Longsor"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.