Share this post
DITUTUP TOTAL LAGI
Ilustrasi (photo : www.radiokotabatik.net)
PALANGKA RAYA – Perbaikan Jembatan Sungai katingan yang berimbas pada penutupan total yang molor akibat cuaca buruk terpaksa dilakukan tim yang menangani perbaikan tersebut.
Guberunur Kalteng Agustin Teras Narang mengaku molornya perbaikan itu atas perintahnya setelah tim berkonsultasi karena cuaca tidak mendukung saat perbaikan dilakukan. Kepentingan public yang melintas jalan itu terpaksa harus dikorbankan untuk menghindari runtuhnya jembatan kalau tetap dipaksakan dibuka.
“Pada saat penggantian itu, ada yang namanya tiang penyangga, penarik, dan sebagainya. Itu tak boleh dilewati kendaraan, tak boleh ada gerakan di atas jembatan itu. Kemarin kenapa terlambat, karena hujan. Mereka langsung minta ke saya, ini bagaimana? Saya bilang, jangan dilanjutkan. (Kemudian tim menyampaikan) ini macet pak. (Saya berkata), apa boleh buat, daripada jembatan runtuh, lebih baik saya bilang kita besabar dulu agar jembatan tak runtuh,” kata Teras, senin (18/2). (radar sampit/sampitonline.com)
Belum ada tanggapan untuk "DITUTUP TOTAL LAGI"
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.